Cekcok Dengan Istri Di Asrama, Calon Haji Ini Batalkan Keberangkatan Ke Tanah Suci

Cekcok Dengan Istri Di Asrama, Calon Haji Ini Batalkan Keberangkatan Ke Tanah Suci

author photo
Cekcok Dengan Istri Di Asrama, Calon Haji Ini Batalkan Keberangkatan Ke Tanah Suci

Cekcok Dengan Istri Di Asrama, Calon Haji Ini Batalkan Keberangkatan Ke Tanah Suci

Setiap umat islam menginginkan untuk bisa berangkat ke tanah suci dan tidak sedikit dari mereka yang harus menunggu beberapa tahun, entah karena mengumpulkan dana ataupun menunggu antrean.

Namun seorang calon jamaah haji asal Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah bernama Sukardi (44 tahun) justru membatalkan keberangkatannya usai cekcok dengan sang istri di asrama haji.

Menurut Dharma Rayadi selaku Setda Barito, keduanya yang tergabung dalam kloter 12 tanpa diketahui penyebabnya langsung bertengkar di asrama haji Palangkaraya.

“Bersangkutan membatalkan diri berangkat haji akibat cekcok dengan istrinya,” ucapnya sebagaimana dilansir dari Republika, Senin (22/8/2016).

Selain dari daerah Barito Utara, kloter 12 yang berisi 113 calon jamaah haji itu juga merupakan gabungan dari Kabupaten Kotawaringin Barat dan Barito Timur. Rencananya setelah dari Palangkaraya, calon jamaah haji akan menuju Bandara Embarkasi Banjarmasin.

“Rencananya berangkat dari Palangkaraya menuju Bandara Embarkasi Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada Sabtu (20/8/2016) pukul 15:00 WITA dan berangkat ke Madinah jam 23.30 WITA,” tambahnya.

Sukardi yang masih kesal nampaknya enggan untuk berangkat ke tanah suci. Sementara istrinya sudah diberangkatkan oleh petugas haji. Meski demikian petugas tetap berusaha membujuk Sukardi agar mau berubah pikiran dan akan memberangkatkannya bersama dengan kloter lain.

“Kami berupaya membujuk yang bersangkutan untuk berangkat dengan ikut kloter 13 yang berangkat ke Banjarmasin pada Ahad (21/8) pukul 15.00 WIB, namun dia tetap bersikeras untuk tetap tidak mau berangkat,” tuturnya.

Dari keterangan Dharma, calon haji Kabupaten Barito Utara di tahun ini mencapai 131 dan dua petugas yang terbagi dalam kloter 11 dan 12 dimana telah berangkat ke Madinah sejak hari Jumat (19/8) dan Sabtu (20/8).

“Dalam pelaksanaan haji tahun ini ada satu orang yang batal berangkat. Sedangkan tiga orang yang sakit, namun mereka tetap berangkat bahkan diantar ke dalam pesawat menggunakan mobil ambulan,” katanya.

Selain itu ia menuturkan bahwa kemungkinan besar jamaah haji kloter 11 akan tiba di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin kembali pada tanggal 27 September 2016 dan kloter 12 akan tiba tanggal 28 September 2016.

Baca Juga:



Next article Next Post
Previous article Previous Post