Beginilah Dosa Di Acara Resepsi Yang Lupa Kita Sadari

Beginilah Dosa Di Acara Resepsi Yang Lupa Kita Sadari

author photo
KabarMakkah.Com – Tanpa kita sadari, dosa di acara resepsi begitu banyak dan membuat amalan yang baik musnah dan tergantikan dengan amalan yang buruk. Namun bukan berarti menghadiri suatu resepsi atau undangan adalah salah karena salah satu kewajiban seorang muslim terhadap muslim lainnya adalah menghadiri undangannya.

Beginilah Dosa Di Acara Resepsi Yang Lupa Kita Sadari

Rasulullah bersabda tentang wajibnya menghadiri suatu undangan walimah

“Jika salah seorang diantara kalian diundang walimah, maka hadirilah.” (HR Bukhari dan Muslim)

Meski begitu, ada juga dosa yang mesti kita sadari segera hindari agar tidak terus menguras habis amalan baik kita.

1. Ajang Pamer Harta Dan Pakaian

Setiap orang yang menghadiri suatu undangan terutama pernikahan, akan berusaha menampilkan yang terbaik di moment yang istimewa tersebut. Meski menggunakan pakaian yang bagus tidaklah salah, namun jika dijadikan sebagai ajang pamer dan berlomba-lomba menampilkan kekayaan maka sungguh disitulah muncul dosa untuk pamer.

Padahal Allah jelas-jelas melarang seseorang untuk riya ataupun bermegah-megahan di hadapan orang lain.

2. Mengeluh Pada Suami

Jika sifat ingin tampil sebagus mungkin dan malu menggunakan pakaian yang biasa itu hinggap pada keluarga yang kurang mampu, maka si istri akan berkeluh kesah kepada suaminya. Ia merasa bahwa stok baju yang dimilikinya tidak bagus untuk dijadikan busana pesta undangan.

Demikianlah setan menjadikan mereka terutama seorang istri menjadi tidak bersyukur dengan rezeki yang Allah karuniakan kepada mereka. Jika melihat ke sekitar, masih banyak orang yang lebih tidak memiliki apa-apa kecuali pakaian yang mereka kenakan.

3. Hidangan Yang Mubazir

Biasanya di dalam resepsi akan banyak dihidangkan makanan yang enak dan bervariasi. Semua itu tentu akan membuat nafsu makan menjadi meningkat. Alhasil mereka yang hadir kemudian dengan seenaknya mengambil makanan secara berlebihan dan jadilah makanan yang ada di piring penuh menumpuk.

Setelah dimakan, barulah mereka sadar telah mengambil makanan terlalu banyak dan akhirnya sisa yang masih banyak itu dibiarkan dan tak bisa dimakan lagi. Sebuah hal yang mubazir dan merupakan salah satu dari sekian banyak perbuatan setan.

4. Tempat Bergosip Yang Nyaman

Ketika bertemu dengan teman lama ataupun rekan kerja di sebuah resepsi, tentu ada keinginan untuk berkumpul sembari menikmati makanan. Mereka pun akan mengobrol berbagai hal dan kemungkinan besar gosip atau ghibah pun akan jadi bagian dari obrolan tersebut. Entah membicarakan orang lain ataupun membicarakan si pengantin dengan berbagai komentar yang negatif. Tak salah jika resepsi bisa menjadi ladang dosa jika kita tidak menyadarinya.

Oleh karenanya, sudah selayaknya untuk kita yang mendapatkan undangan menghadiri suatu acara resepsi, agar segera menghadiri dan mengenakan pakaian yang ada tanpa dilebih-lebihkan. Tak lupa jaga pola makan sehingga tidak mubazir dan pastikan untuk secepatnya beranjak dari tempat tersebut karena kemungkinn besar bisa timbul ghibah.

Semoga para suami ataupun istri bisa menyadari bahaya dosa tersebut dan segera merubahnya. Aamiin

Next article Next Post
Previous article Previous Post