Ini Cara Unik Sekaligus Kreatif Pengusaha Laundry Raih Saham Akhirat

Ini Cara Unik Sekaligus Kreatif Pengusaha Laundry Raih Saham Akhirat

author photo
Setiap muslim tentu menginginkan bisa menabung pahala sebanyak-banyaknya untuk kehidupan di akhirat kelak. Tak hanya dalam bentuk sedekah berupa uang, namun ada banyak cara agar bisa mendapatkan pahala sedekah.

Ini Cara Unik Sekaligus Kreatif Pengusaha Laundry Raih Saham Akhirat
Pengusaha laundry punya cara unik raih pahala (Hmetro.com.my)
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh seorang pengusaha laundry bernama Mohd Sufian Mat (26 tahun). Pengusaha yang membuka usahanya di Lembah Sireh Kota Bharu Kelantan Malaysia ini memiliki inisiatif untuk bisa beramal dengan usahanya yakni membebaskan biaya untuk setiap masjid atau mushola yang ingin dicucikan peralatan sholatnya.

“Apa yang saya lakukan ini untuk saham akhirat, selain itu membantu pengunjung masjid sholat menggunakan pakaian bersih,” ucap Sufian, sebagaimana dikutip dari Harian Metro.

Usaha laundry yang dirintis oleh Sufian sendiri sudah berlangsung sejak dua tahun yang lalu. Sementara program gratis cuci peralatan sholat telah ia mulai sejak awal tahun ini.

“Saya terpanggil membuat amal kebajikan ini ketika singgah di sebuah masjid di Kota Bharu. Saat itu saya menemukan pakaian sholat yang disediakan berbau dan tidak nyaman dipakai untuk menunaikan sholat,” lanjutnya.

Dituturkannya bahwa setelah kejadian tersebut, hatinya tergerak untuk membuat perubahan agar sholat bisa menjadi nyaman.

“Mengingat saya pengusaha laundry, tanpa pikir panjang saya membuat keputusan menyediakan layanan cuci gratis,” ungkap Sufian.

Setelah memiliki ide tersebut, ia pun mendatangi sejumlah masjid dan mushola yang ada di sekitar Kota Bharu. Ia kemudian mengumpulkan beberapa perlengkapan sholat untuk dicuci di tempat usahanya.

“Saya berbicara dengan pengelola surau di stasiun kereta serta supermarket terdekat untuk menyediakan layanan itu secara gratis,” tuturnya.

Tak hanya itu saja, Sufian juga mempublikasikan niat baiknya di media sosial sehingga semakin tersebar luaslah program cuci gratis tersebut.

“Pada waktu yang sama saya turut mempublikasikan melalui media sosial sejak beberapa bulan lalu. Saya meminta orang-orang mengirim pakaian sholat yang kotor dari masjid dan mushola untuk dicuci,” katanya.

Selain program cuci gratis bagi peralatan sholat yang ada di masjid dan mushola, Sufian juga memiliki ide dengan menjual plastik kepada pelanggan tokonya. Nantinya sebagian hasil penjualan tersebut akan disumbangkan ke kotak amal masjid.

“Saya mengenakan biaya dua ringgit (setara 6 ribu) untuk plastik pada pelanggan yang meminta kami mencuci pakaian mereka dan hasilnya akan dibagi dua. Separuhnya dimasukkan ke kotak amal masjid,” pungkasnya
Baca Juga: Subhanallah, Cara Sedekah Unik Ini Bikin Heboh!!!

Next article Next Post
Previous article Previous Post