VIDEO: Ini Isi Pidato Presiden Jokowi Usai Aksi Bela Islam II 4 November 2016

VIDEO: Ini Isi Pidato Presiden Jokowi Usai Aksi Bela Islam II 4 November 2016

author photo
Ketidakhadiran Presiden Jokowi di Istana pada hari Jumat (4/11/2016) disesalkan oleh sejumlah pihak. Tak hanya mereka yang ikut dalam Aksi Bela Islam II di Jakarta, namun sejumlah netizen pun ikut merasakan kekecewaan tersebut.

Dalam Aksi Bela Islam II tersebut, perwakilan umat Islam hanya diterima oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan beberapa pejabat negara serta petinggi Satuan Keamanan Negara. Sementara Presiden berhalangan hadir dan mewakilkan urusan umat Islam tersebut kepada wakilnya.

VIDEO: Ini Isi Pidato Presiden Jokowi Usai Aksi Bela Islam II 4 November 2016

Aksi Bela Islam II pada awalnya sejak usai shalat Jumat hingga menjelang maghrib berlangsung dengan damai dan tertib. Namun insiden provokatif terjadi saat petang dimana beberapa orang yang diduga bukan bagian dari umat Islam melakukan aksi anarkis dan memicu suasana yang mencekam.

Pihak kepolisian pun melakukan tindakan dengan menembakkan gas air mata kepada para peserta aksi.

Usai Aksi Bela Islam II tersebut, Presiden Jokowi kemudian menyampaikan pidato terkait kejadian tersebut dimana ia berterima kasih kepada para ulama yang telah memimpin umat Islam dengan baik. Namun Jokowi menyesalkan tindakan aksi tersebut yang berakhir dengan ricuh. Berikut kutipan isi pidatonya

Bismillahirahmanirahim, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Sebagai negara demokrasi, kita menghargai proses penyampaian aspirasi melalui unjuk rasa yang dilakukan pada hari ini.

Dengan cara-cara yang tertib dan damai. Terima kasih kami sampaikan kepada para ulama, para kyai, para habaib, para ustaz yang telah memimpin umatnya yang menyejukkan sehingga sampai Maghrib tadi berjalan dengan tertib dan damai.

Tapi kita menyesalkan kejadian ba’da Isya yang seharusnya sudah bubar, tetapi menjadi rusuh.
Dan ini kita lihat telah ditunggangi oleh aktor-aktor politik yang memanfaatkan situasi.

Sebelumnya, saya telah memerintahkan Wakil Presiden untuk menerima perwakilan unjuk rasa yang didampingi Menkopolhukam, Sesneg, Menteri Agama, Kapolri, Panglima TNI, Kepala Staf Kepresidenan.

Dalam pertemuan itu, telah disampaikan bahwa proses hukum terhadap saudara Basuki Tjahaja Purnama akan dilakukan secara tegas, cepat, dan transparan.

Oleh sebab itu, saya minta para pengunjuk rasa untuk kembali pulang ke rumah masing-masing, ke daerah masing-masing dengan tertib.

Biarkan aparat keamanan bekerja menyelesaikan proses penegakan hukum seadil-adilnya.

Terakhir, saya mengapresiasi kerja keras aparat keamanan yang melakukan pendekatan persuasif, dalam menjaga situasi sehingga tetap kondusif.

Saya harap masyarakat tetap tenang dan menjaga lingkungan masing-masing sehingga situasi tetap aman dan damai. Terima kasih.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Simak videonya


Lihat Juga:



Next article Next Post
Previous article Previous Post