Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya

Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya

author photo
Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya

Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya

Bagi umat islam, kerinduan untuk bertemu dengan Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam merupakan hal yang sangat dinanti-nanti. Namun bukan sembarang orang yang nanti di akhirat bisa bertemu bahkan bersanding dengan Rasulullah, melainkan hanya orang yang shaleh dan mendapat rahmat Allah.

Meskipun begitu, ternyata sejak di dunia pun kita bisa mencurahkan kerinduan tersebut dengan melihat berbagai benda-benda warisan Rasulullah yang dikumpulkan selama ratusan tahun lalu. Benda-benda itu pun tersimpan rapi dan terjaga di Museum Topkapi yang berada di Istanbul Turki.

Istana Topkapi sendiri dibangun pada tahun 1470 yakni pada masa kesultanan Mehmet yang berasal dari Dinasti Usmaniyah. Dan pada tahun 1924, istana itu pun beralih fungsi menjadi museum sebagaimana permintaan Mustafa Kemal Ataturk.

Sebelum menjadi museum, Istana Topkapi sudah menyajikan sejumlah benda bersejarah bagi umat islam. Sehingga ketika berubah menjadi museum, maka tidaklah sulit untuk mengatur koleksi-koleksi tersebut.

Dilansir dari DetikTravel (16/5/2016), beberapa benda yang terdapat dalam museum Topkapi diantaranya senjata, perabotan emas dan perak, keramik, porselen, baju kerajaan dan perhiasan.

Dari semua koleksi yang ada di museum Topkapi, koleksi yang sangat penting tersimpan dalam ruangan yang bernama Pavilion of Holy Mantle dan Holy Relics. Ruangan yang dahulunya merupakan kamar sultan tersebut berubah menjadi tempat penyimpanan sejumlah barang peninggalan milik Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam.

Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya
Tempat Jubah Rasulullah
Di sana kita bisa melihat mantel atau jubah Rasulullah yang sejak dulu dijaga oleh Dinasti Abbasiyah di Mesir. Setelah ditaklukkan oleh Usmaniyah, benda ini pun dibawa ke Istanbul.

Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya
Helai Janggut Rasulullah
Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya
Relic berisi patahan gigi Rasulullah
Selain jubah, terdapat juga helai janggut Rasulullah dan relic yang didalamnya terdapat patahan gigi Rasulullah ketika berperang di gunung Uhud.

Di Museum Ini, Jubah Hingga Gigi Nabi Muhammad Tersimpan Dengan Baik. Lihat Foto-Fotonya
Tapak kaki Rasulullah
Tak hanya itu saja, cetakan kaki Rasulullah, surat dan pedangnya pun tersimpan rapi dan menjadi saksi atas kejayaan islam hingga kini.

Bagi yang penasaran untuk melihat secara langsung bisa membayar tiket sebesar 40 lira atau 182 ribu rupiah. Museum yang berada di dekat museum Hagia Sophia ini buka setiap hari kecuali Selasa dan buka dari pukul 9 pagi hingga 6.45 malam.
Baca Juga: Subhanallah, Begini Keadaan Di Dalam Rumah Rasulullah
Semoga Allah memperkenankan kita untuk bisa melihatnya secara langsung untuk meredakan kerinduan bertemu dengan Rasulullah yang menjadi uswatun hasanah bagi umat manusia. Aamiin

Next article Next Post
Previous article Previous Post